Thursday, August 14, 2014

53 TAHUN PRAMUKA


Kini Jadi Ekstra Kulikuler Wajib di Sekolah.

Pro kontra diwajibkannya gerakan Pramuka di sekolah menjadi isu yang hangat diperbincangkan. Setelah melalui masa uji coba tahun lalu, mulai tahun ajaran 2014-2015, pramuka menjadi ekstra kulikuler wajib di setiap sekolah.

Namun, Wakil Ketua Harian Kwartir Daerah (Kwarda) Jawa Timur, A.R.Purmadi menjelaskan bahwa yang wajib adalah ekstra kulikuler pendidikan kepramukaan , bukan pramuka nya. Ekstra kulikuler wajib pendidikan kepramukaan berbeda dengan organisasi pramuka. Dalam organisasi pramuka, keanggotaan bersifat sukarela. Selain itu ada penjenjangan serta aturan-aturan yang ditetapkan sewajarnya organisasi.

Lain halnya dengan ekstra kulikuler wajib pendidikan kepramukaan, khusus pendidikan kepramukaan. Yang diambil sebenarnya adalah nilai-nilai dan metode pendidikan dalam pramuka. Metode kepramukaan yang dimaksud adalah belajar berkelompok, berkegiatan di alam bebas, learning by doing, menantang, dan lainnya.

Pendidikan dengan metode kepramukaan diharapkan dapat mendukung penyerapan materi pelajaran dikelas. Suyatno, Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pendidikan Kepramukaan Kwarda Jatim menambahkan, dengan pendidikan kepramukaan, problem pembinaan karakter step by step dapat diintegrasikan. Termasuk segala teknik kepramukaan yang bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari. Rencana dimasukkannya pendidikan kepramukaan ke dalam ekstra kulikuler wajib tahun ini, merupakan peluang yang patut disambut gembira.

Pendidikan Kursus Mahir Dasar (KMD) akan diwajibkan bagi setiap guru, sebab nanti para guru yang akan mengajarkan dan membuat modul ekstra kulikuler pendidikan kepramukaan bagi para siswa.

Sementara itu, di sekolah-sekolah, geliat pramuka sudah kian terlihat. Misalnya di SD Negeri Boro, Tanggulangin Sidoarjo. Kegiatan pramuka yang telah lama non aktif, kini sudah mulai di aktifkan kembali sejak SD Negeri yang dikepalai oleh Drs. Sulaiman ini ditunjuk sebagai SD Inti sekecamatan Tanggulangin melalui lomba gugus 2014. Tiga minggu terakhir sekolah ini melaksanakan pelatihan pramuka setiap hari sabtu pagi yang diikuti siswa kelas 4, 5 dan 6. Dan puncaknya pihak sekolah bekerja sama dengan mahasiswa KKN UMSIDA menyelenggarakan kegiatan persami pada 28-29 September 2014. Menurut keterangan dari Pembina pramuka SDN Boro, Hasan Bisri S.Pd kegiatan pramuka memang perlu digalakkan untuk meningkatkan kemandirian siswa.

Cerita Wakil Bupati Sidoarjo Yang Sejak SD Aktif dalam Pramuka.


kalau ada sosok pramuka sejati di Sidoarjo, ia adalah M.G.Hadi Sutjipto, Wakil Bupati Sidoarjo. Penghargaan satya lencana 30 tahun telah diterimanya dari Presiden RI karena kiprahnya di pramuka. Beliau akrab di panggil Kak Tjip.

Kemarin pagi, Kak Tjip sudah bersiap di Pendopo Delta Wibawa. Bersama 50 siswa SD dan SMP se Sidoarjo, beliau masih mahir benar melakukan tepuk pramuka. Berkali-kali tepuk itu dilakukan. Tak hanya itu, beliau juga masih sangat hafal dasa dharma pramuka dan mars pramuka. Karena itu beliau lancar memimpin peserta Jambore Pramuka Jawa Timur untuk mengucapkannya.

Meski tak lagi muda, Kak Tjip tampak begitu  bersemangat. Beserta peserta Jambore, beliau juga menyanyikan berbagai yel-yel. Setelah persiapan selesai, mereka di berangkatkan ke perkemahan bakung, Blitar.

Momen yang berlangsung kemarin pagi itu bagai kenangan manis bagi Kak Tjip. Peristiwa serupa pernah dialaminya saat masih duduk di bangku SD tahun 1967. Menurutnya jiwa pramuka memang melekat pada dirinya sejak kecil. Disemua jenjang pendidikan yang ditempuhnya, Kak Tjip tidak pernah sekalipun memilih kegiatan ekstra kulikuler non pramuka, bahkan beliau pernah menjadi ketua penggalang tingkat SLTA (kini SMA).

Kecintaan Kak Tjip terhadap pramuka tidak berhenti sampai menjadi ketua penggalang. Setelah itu, ia menjabat ketua Pembina pramuka. Selanjutnya pada 1996 sampai 2011, ia menjadi Wakil Ketua Kwarcab Pramuka Sidoarjo.

Menurut Kak Tjip, prinsip dasar pramuka adalah gotong royong dan kebersamaan. Semua ilmu kepramukaan memiliki muara di sana. Ilmu itulah yang dulu dicarinya dan diamalkan sekarang. Kak Tjip berharap para pramuka muda saat ini mendapatkan ilmu yang berguna. Kiprah Kak Tjip didunia pramuka memang sudah tak diragukan lagi. Segudang prestasi pernah ia torehkan. Hal itu tampak jelas pada Sembilan pin yang terpasang di baju pramukanya. Pin tersebut merupakan penghargaan yang pernah diperoleh selama menjadi pramuka. Termasuk salah satunya adalah satya lencana dari Presiden RI.

0 comments:

Post a Comment